temu kangen

 
karena setelah hampir 23 tahun kita semua almamater fakultas pertanian angkatan 87 universitas siliwangi  sibuk dengan kesibukan kita masing masing, maka tentunya pertemuan dan reuni ini akan memiliki makna dan kesan yang mendalam. Oleh karena itu disini dibuat acara temu kangen di Rumah Makan Saung SS di kota Tasikmalaya. Yang hadir dari berbagai kota, dari tasik, ciamis, banjar, garut, depok, bekasi dari bogor juga ada. Namun yang dari kota Jakarta tidak bisa hadir karena ada kesibukan yang lain serta yang dari luar jawa tidak hadir juga.
Dalam pertemuan itu banyak agenda yang diwacanakan dari mulai pembentukan presidium sampai kegiatan usaha yang berbadan hukum alias rencana pembuatan CV. Antusias alumni sangat mendukung karena ada wadah untuk mengapresiasikan keinginannya, dimana dengan adanya wadah kita bisa menjalankan usaha bersama. Mudah-mudahan ini bukan sebuah rencana belaka, akan tetapi akan menjadi wujud yang nyata sehingga kegiatan temu kangen bisa berkangen-kangenan lebih lama....ha...ha...
Untuk para alumni faperta angkatan 87 semoga bisa mencurahkan segenap jiwa raganya demi kemajuan kita bersama dalam memajukan bidang pertanian di Indonesia tercinta ini.

Komentar

agustaherbal mengatakan…
sip...hidup faperta 87... harus lebih maju...
Anonim mengatakan…
sip tambah sip.....